Home / Promo / Proyek Township di Lingkungan Asri Millennium City Serpong

Proyek Township di Lingkungan Asri Millennium City Serpong

Millenniumcity.co.id, Serpong – Kota memang merupakan pusat permukiman yang menjadi favorit banyak orang sebab beragam pusat penting yang menunjang aktivitas keseharian berada di kota. Namun, kota juga identik dengan banyaknya polusi dan udara yang kurang bersih serta kurang baik untuk kesehatan manusia. Berbeda dengan kota lainnya, di Serpong terdapat kota baru yang memiliki lingkungan asri dan tentunya sangat tepat untuk dihuni. MILLENNIUM CITY hadir sebagai proyek township terbaru di lingkungan asri Serpong yang memiliki total area seluas 1.388 hektar. Mau tahu lebih lanjut seputar MILLENNIUM CITY?

MILLENNIUM CITY di Serpong dirancang sebagai kawasan terintegrasi yang menggabungkan kluster perumahan premium dan area komersial yang tentunya menjadikan kota ini sangat layak dijadikan sebagai tempat tinggal bahkan tepat untuk dijadikan sebagai investasi Anda. Kehadiran kota baru ini pun menghadirkan perpaduan konsep gaya hidup modern dengan segala kemudahannya lho.


Berada di lokasi tepat di Serpong, lingkungan sekitar MILLENNIUM CITY ini merupakan lokasi yang telah berkembang di mana kawasan komersial Serpong, fasilitas publik, pusat perkantoran, pusat perbelanjaan, pusat pendidikan berskala global dapat dijangkau hanya dalam hitungan menit saja. Salah satu keunggulan MILLENNIUM CITY ini ialah hanya berjarak 10 menit ke Stasiun Cicayur, 5 menit ke Stasiun Parung Panjang bahkan hanya 3 menit ke Stasiun Cisauk. Selain dekat dengan beragam stasiun, kota baru ini pun dekat dengan AEON Mall yang merupakan mall besar asal Jepang lho. So, tinggal di MILLENNIUM CITY ini tentunya memudahkan Anda untuk pergi menghabiskan waktu luang bersama keluarga tercinta. Keunggulan lain dari kota baru ini selain dekat dengan AEON Mall adalah jaraknya yang sangat dekat dengan Santa Ursula Catholic School, Jakarta Nanyang School, IPEKA Plus BSD dan masih banyak lagi yang lainnya.

Selain unggul dalam segi lokasinya, kota baru MILLENNIUM CITY di Serpong ini juga unggul dalam segi fasilitas yang dimiliknya. Dengan luas area seluas 1.388 hektar, kawasan kota baru ini tidak hanya menjadikan kawasannya dipenuhi dengan residential, namun kota ini memanfaatkan 50% lahannya sebagai area hijau. Penerapan lansekap merupakan salah satu bagian utama dari perencanaan lingkungan komplek yang diwujudkan melalui kehadiran pepohohan yang tersebar di sepanjang sisi jalan dan taman-taman disetiap clusternya.

Kota baru ini juga memanjakan penghuninya dengan menyediakan jalur khusus pejalan kaki yang bersandingan dengan barisan pepohan hijau yang asri dan menyejukkan. Jalur khusus pejalan kaki yang tersedia di MILLENNIUM CITY ini pun memiliki ukuran lebar 1,5 meter sehingga memungkinkan pejalan kaki akan dengan mudah dan leluasa saat berjalan. Selain tersedianya pedestrian lane, kota baru di Serpong ini juga menyediakan dedicated bicycle lane dengan lebar 2 meter khusus untuk penghuninya bersepeda.

Tinggal di MILLENNIUM CITY ini tentunya akan memberikan kenyamanan dan keamanan bagi penghuninya. Kawasan kota baru ini menawarkan infastruktur kota yang mempertimbangkan aspek kemudahan dan lalu lintas kendaraan, jalan arteri disekitar komplek telah dirancang lebar dengan jalur utama seluas 12 meter dan jalur percabangan seluas 8 meter.

So, membeli hunian di MILLENNIUM CITY ini tentunya merupakan pilihan yang sangat tepat untuk Anda. Di kota baru ini pun terdapat cluster BRIGHTON House dengan tipe 6x10 yang dilengkapi dengan 2 kamar tidur, 2 kamar mandi dan 2 parkir mobil sedangkan untuk tipe 6x12 dilengkapi dengan 3 kamar tidur, 2 kamar mandi dan 2 parkir mobil. (DD)


What's On