Home / Tips / Cara Mudah Menyiapkan Dana DP Rumah

Cara Mudah Menyiapkan Dana DP Rumah

NataProperty.com, Tangerang –  Tips menyiapkan dana DP rumah ini pastinya bisa jadi panduan bagi Anda yang tengah menabung untuk membeli rumah. Untuk itu Anda tentunya sudah memperkirakan berapa biaya yang akan dianggarkan untuk membeli rumah tersebut.

Setelah menimbang dan memutuskan untuk membeli rumah, maka tahap selanjutnya adalah menyiapkan dana untuk DP (Down Payment) rumah pertama Anda. Tahapan ini sangat penting karena dapat memengaruhi keadaan finansial Anda di masa depan.

Untuk itu, berikut adalah beberapa panduan mudah menyiapkan dana DP rumah yang mudah untuk Anda praktikkan, sehingga target Anda untuk punya rumah sendiri segera menjadi kenyataan.

•    Tentukan Target
Jumlah DP sebuah rumah umumnya sebesar 20% dari harga rumahnya. Jadi jika harga rumah yang akan Anda beli senilai Rp700 juta maka DP yang perlu Anda siapkan sebesar Rp140 juta. Tapi ini belum termasuk biaya-biaya lain seperti biaya adminisrasi atau asuransi, loh!

Ada juga beberapa pengembang yang memberi kelonggaran seperti DP yang dapat dicicil atau tanda jadi yang nilainya lebih kecil dari itu. Perhatikan syarat dan ketentuan yang berlaku, bila Anda sudah menentukan target berapa yang harus dikumpulkan maka menabung akan menjadi lebih mudah.

Baca juga:

•    Turunkan Biaya Tempat Tinggal Saat ini
Mungkin selama ini Anda tinggal di apartemen atau mengontrak rumah dengan biaya sewa yang mahal. Dalam rangka menyiapkan dana untuk DP rumah pertama Anda, jangan ragu untuk pindah sementara ke tempat tinggal dengan biaya sewa yang lebih murah.


Walaupun kurang nyaman, namun tidak ada salahnya untuk bersusah dahulu sebelum akhirnya bersenang-senang, punya rumah sendiri di kemudian hari.

•    Potong Beberapa Pengeluaran

Jika Anda benar-benar serius mengumpulkan uang dalam jumlah besar untuk DP rumah, maka Anda perlu meningkatkan jumlah pendapatan atau memotong beberapa pengeluaran yang dirasa bukan pengeluaran wajib.

Walaupun akan terasa memberatkan, namun Anda akan menjadi lebih kreatif dalam menghabiskan waktu yang menyenangkan tanpa harus menghabiskan uang.

•    Buat Rekening Terpisah

Jika memungkinkan, pisahkan rekening tabungan untuk DP rumah dengan rekening untuk pengeluaran sehari-hari. Disiplinkan diri Anda bahwa uang di rekening tersebut tidak boleh digunakan untuk apa-apa selain urusan rumah. Lebih baik lagi jika Anda memiliki simpanan darurat di rekening yang berbeda. (SU)


What's On